• The Hobbit : The Desolation of Smaug
    The Hobbit : The Desolation of Smaug

    The Hobbit : The Desolation of Smaug (2013)

    By , in Adventure Fantasy

    Dimulai dengan adegan flashback saat Thorin dan Gandalf untuk pertama kalinya bertemu disebuah bar. Pertemuan inilah yang menyebabkan Gandalf mendukung Thorin untuk mengklaim dirinya sebagai raja dengan mendapatkan Arkenstone yang tersembunyi di The Lonely Mountain yang telah dijaga oleh Smaug.

    Cerita masih melanjutkan apa yang menjadi ending difilm The Hobbit An Unexpected Journey, melanjutkan perjalanan ke The Lonely Mountain yang semakin dekat. Tapi sebelum sampai ke Lonely Mountain, Gandalf dan para kurcaci harus berpisah di hutan Mirkwood karena Gandalf menemukan tanda-tanda direruntuhan tua, yang mengharuskan dia pergi ke Dol Guldur daripada menemani para Kurcaci ke Erebor.

    Perjalanan didalam hutan pun tidak mudah, tersesatnya mereka, bertemu dengan laba-laba raksasa hingga mereka manjadi tahanan bangsa The Elvenking. Tidak itu saja, mereka juga masih dibuntuti oleh para Orc.

    Entah kenapa menurutku film kedua dari 1 novel ini sangat terasa sedikit membosankan, mengingat film ini berdurasi 160 menit pasti akan ada banyak adegan yang dipanjang-panjangkan. Dan betul, film ini baru terasa hidup disaat 30 menit terakhir, yaitu disaat Smaug telah muncul. Yah walau bagaimanapun aku yang cuma menikmati cerita The Hobbit dari film bukan novelnya, gak begitu kecewa dengan filmnya, kecuali tentang durasinya yang panjang :p.

    6.8 10

    I am fire... I am death.

    Leave a Comment.